Cara Mencampur Warna Supaya Menjadi Beragam

Cara Mencampur Warna Supaya Menjadi Beragam -Sore kawan semua, pasti kalian tahu apa itu warna bukan? Nah, kalau mencampur-campur warna saya yakin kalian pasti pernah melakukannya, namun ternyata masih banyak yang bingung cara mencampur warna supaya menghasilkan variasi warna yang tepat dan beragam. Oleh karena itu, simak cara-caranya berikut ini.

Langkah-langkah mencampur warna supaya bervariasi:

1. Sebelumnya siapkan warna dasar/primer, warna dasar atau warna primer adalah warna yang bukan campuran warna-warna lain. Warna primer terdiri dari 3 warna yaitu merah, biru, dan kuning

2. Untuk membuat warna sekunder, kalian bisa lihat petunjuk di bawah ini. Warna sekuder adalah warna hasil percampuran warna-warna primer dengan proporsi 1:1.
  • merah + kuning = oranye
  • merah + biru = ungu
  • kuning + biru = hijau

3. Setelah kita mendapatkan warna sekunder, kita bisa memulai membuat warna tersier. Warna tersier adalah warna hasil percampuran warna primer dan sekunder dan proporsi  1:1. Contohnya adalah warna jingga kekuningan didapat dengan mencampurkan warna kuning + oranye.

4. Oh ya kawan, sekedar tambahan saja. Selain warna primer, sekunder, dan tersier, ada satu lagi jenis warna yaitu warna netral yang terdiri dari warna hitam dan putih. Fungsi warna netral adalah untuk menggelapkan suatu warna (fungsi warna hitamdan mencerahkan suatu warna (fungsi warna putih). Contohnya adalah seperti di bawah ini,
  • hijau + hitam = hijau tua
  • merah + putih = merah muda/pink
  • biru + putih = biru muda
  • merah + hitam = merah tua

Kalian bisa mengkombinasikan warna-warna di atas hingga di dapat warna yang kalian inginkan, perlu dicatat pencampuran warna-warna di atas lebih mudah diterapkan dengan cat ketimbang dengan krayon ataupun pensil warna. Selamat berkreasi dengan warna-warna yang ada. 

Hidup tanpa warna terasa seperti hidup tanpa jiwa. -Art Energic

lingkaran warna dasar












Terima kasih sudah membaca artikel yang berjudul Cara Mencampur Warna Supaya Menjadi Beragam, semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara Mencampur Warna Supaya Menjadi Beragam"

Post a Comment

Thank you for visiting the Old Ads.
Now you can give us your comments. Please leave a comment relevant to the topic of the article above, and write in the box-comments that have been available.
Thanks.